PRAMUKA PENGGALANG MERIAHKAN TRI LOMBA JUANG SMANSAPRAMA

Gambar : PEMENANG - Penyerahan piala penghargaan kepada Juara 1 Lomba PBB Variasi Formasi Penggalang oleh Sersan Kepala Sahid kepada tim SMP Negeri 4 Pracimantoro dalam lomba TLJ di SMA Negeri 1 Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri, Jumat (14/2/2025). Foto bersama para pemenang Lomba PBB Variasi Formasi Penggalang bersama Pembina Pramuka dan Dewan Juri.*(Divisi Dokumentasi Smansaprama Media)
SMANSAPRAMA MEDIA- Festival Pelajar hari ke-5 SMA Negeri 1 Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri (Smansaprama) mengadakan kegiatan Tri Lomba Juang (TLJ) ke-VII, Jumat (14/2/2025). Peserta lomba ini adalah pelajar SMP atau tim Pramuka Penggalang di Kecamatan Pracimantoro dan sekitarnya beserta tim Pramuka Smansaprama (Penegak).
Terdapat tiga (3) perlombaan dalam even kemarin. Yaitu Lomba PBB Variasi Formasi Penggalang, Lomba Pionering Penegak, dan Lomba PBB Semaphore Penegak yang diikuti oleh siswa kelas X Fase E Smansaprama.
Perlombaan PBB dan PBB Semaphore dilaksanakan di lapangan SMA, sedangkan lomba Pionering di lapangan Ipapidas (luar sekolah). Kegiatan ini bertujuan untuk melatih kekompakan dan kerja sama tim dalam pendidikan kepramukaan.
Kepala SMA Negeri 1 Pracimantoro, Sri Paminto, SS, MPd dalam upacara pembukaan menjelaskan, kegiatan ini diadakan dalam rangkaian HUT ke-27 Smansaprama tahun 2025. Dijelaskan, kegiatan Pramuka diakui sebagai salah satu ekstrakurikuler yang penting di Smasaprama, khususnya untuk penanaman karakter peserta didik di era mordenisasi ini.
Dengan mengikuti pendidikan kepramukaan diharapkan akan melahirkan tunas-tunas bangsa yang memiliki jiwa Nasionalisme dan kepemimpinan yang unggul. Hal itu sejalan dengan amanat UU No 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.
“Terima kasih kepada para pembimbing dan peserta lomba dalam kegiatan Tri Lomba Juang ini. Kita tetap mendukung praktik baik dalam kegiatan kepramukaan,’’ terang Kamabigus Smansaprama ini.
Kegiatan ini berlangsung dari pukul 07.00 WIB hingga 14.00 WIB, diakhiri dengan upacara penutupan dan pengumuman juara Lomba PBB Variasi Formasi Penggalang SMP. Hasil Lomba TLJ yaitu Juara 1 dari SMP Negeri 4 Pracimantoro, Juara 2 dari SMP Negeri 2 Giritontro, dan Juara 3 dari SMP Negeri 1 Giritontro. Sementara, Juara Harapan 1 dari SMP Negeri 3 Pracimantoro dan Juara Harapan 2 dari SMP Negeri 1 Pracimantoro.
Kegiatan Positif
Sersan Kepala Sahid selaku salah satu dewan juri lomba PBB berharap agar apa yang sudah dilaksanakan pada hari ini dapat bermanfaat, terutama pada kedisiplinan, karakter, maupun yang lainnya. Apalagi sebagai generasi muda, ini adalah hal positif yang harus di laksanakan secara terus-menerus.
"Tanggapan kami, kegiatan ini jangan sampai berhenti, karena ini merupakan kegiatan positif yang harus kita laksanakan. Kemudian untuk kedepannya, apa yang sudah menjadi pengalaman pada kita hari ini bisa lebih baik lagi. Kurang dan lebihnya dalam pelaksanaan ini saya apresiasi sangat luar biasa dan bagus. Terimakasih atas kesempatan yang diberikan pada kami mewakili anggota Koramil 13 Pracimantoro,"tuturnya.
Sementara itu, salah satu peserta lomba PBB Variasi Formasi Penggalang, Hariena Faka dari SMP Negeri 1 Giritontro menyampaikan bahwa ia cukup puas dan senang dengan hasil yang telah didapatkan. Untuk persiapan lombanya itu kurang lebih selama satu bulan.
“Dan untuk kesulitannya itu membentuk kekompakan. Kami mengatasi hal tersebut dengan berkomunikasi antar-sesama teman di dalam satu pleton untuk membentuk kekompakan tersebut, apa yang kurang dan apa yang harus dibenahi lagi," ujarnya. *(Arvita Aprilyani/Kelas XI-3 dan Annisa Ramadhani/XI-3)